Khasiat Dari Kembang Sepatu

Kembang sepatu dengan nama Latin (Hibiscus rosa-sinensis L.) tanaman Kembang Sepatu ini berasal dari Asia Timur tanaman ini biasanya ditanam sebagai tanaman penghias pekarangan rumah, tanaman ini hidup di daera tropis maupun subtropis. Bunga dari tanaman ini tunggal memiliki mahkota bunga diujung bunga. Bunga ini ditetapkan sebagai bunga nasional Indonesia pada tanggal 28 Juli 1960. Orang Jawa menyebutnyakembang worawari.


  • Ciri Ciri tanaman :
Bunganya mempunya kurang lebih 5 Klopak bunga pada setiap tangkai, dan pada umumnya tanaman ini tingginya bisa mencapai 5 meter, dengan daun bulat dan meruncing.


  • Khasiat dari kembang sepatu :
Penyembuh Luka :
Daun dan bunga sepatu mempunyai khasiat antiseptik. Oleh karena itu dapat digunakan untuk membantu mempercepat proses penyembuhan luka. Cukup dengan cara sederhana saja, yaitu dengan menumbuk daun dan bunga yang sudah dicuci bersih menjadi semacam tapel dan langsung ditempelkan pada daerah luka.
Khasiat itu pun sudah didukung hasil penelitian ilmiah yang menggunakan ekstrak bunga sepatu untuk penyembuhan luka buatan pada hewan coba tikus. Hasilnya sungguh menggembirakan dan menunjukkan prospek yang baik.

Atasi Flu :
Bagi yang ingin bebas dari gangguan penyakit pada saluran napas, cobalah minum rebusan bunga, daun atau akar kembang sepatu. Rebusan itu terbukti bisa mengatasi gangguan napas pada keadaan flu, misalnya batuk, juga gangguan asma dan bronchitis.
Cara lain yang sering dilakukan juga untuk tujuan itu adalah menghirup uap rebusan bunga atau menggunakannya untuk berendam.*
Sumber :
  1. Dari berbagai sumber
  2. Dr Mangestuti, Apt., MS
  3. Departemen Farmakognosi dan Fitokimia
  4. Fakultas Farmasi
  5. Universitas Airlangga
  6. http://www.nyata.co.id

Khasiat Benalu Teh

Benalu teh adalah tanaman parasit yang menempel dibatang-batang Teh dan pepohonan lain, tanaman ini paling mudah ditemukan karena tanaman ini hidup menempel di batang-batang pepohonan.

 




Tanaman benalu teh ini mempunyai khasiat sebagai pengobatan. sebagai berikut :
 

KHASIAT BENALU TEH
  • Membantu mengobati berbagai penyakit kanker atau tumor (kanker rahim, kanker payudara, kanker usus, kista).
  • Membantu mengobati penyakit batu ginjal, gondok.
  • Membantu menurunkan kadar kolesterol dan gula darah.
  • Membantu menurunkan darah tinggi, sakit pinggang, rheumatic, encok, dll.
  • Menghaluskan kulit muka dan menjadikan awet muda.

CARA PENGGUNAAN :
Ambil 10 -15 gram benalu teh, direbus dengan 1 liter air, tunggu hingga airnya tinggal setengah ( 1/2 ) liter.
Kemudian saring dan biarkan satu malam (diembunkan) di dalam wadah tertutup di dalam rumah. Paling baik diminum pagi hari sebelum makan dan malam akan tidur.

Takaran :
2 s/d 3 kali sehari untuk pengobatan
1 s/d 2 kali sehari untuk pencegahan


Sumber : http://www.saratmanfaat.com/index.php/benalu-teh

Khasiat Daun Binahong Untuk Kesehatan

Binahong, adalah tanaman obat yang mempunyai nama Latin (Bassela rubra linn) tanaman binahong ini mempunyai khasiat sebagai tanaman obat, tanaman binahong ini biasanya hidup diantara, bisa hidup di dataran rendah maupun dataran tinggi. tanaman ini di desa Saya biasanya populer dijadikan sebagai tanaman obat tradisional. Binahong ini berasal dari daerah Asia Khususnya dari Korea, Vietnam dan mudah juga tumbuh di daerah tropis termasuk Indonesia juga, macam-macam khasiat yang diberikan oleh daun binahong ini, yaitu untuk penyembuhan beberapa penyakit diantaranya :


Berikut adalah beberapa khasiat dari tanaman ini :


  • A. Kategori Penyakit berat :
Batuk/muntah darah : 10 lembar daun diminum setiap hari
Paru-paru/bolong : 10 lembar daun diminum setiap hari
Kencing manis : 11 lembar daun diminum setiap hari
Sesak nafas : 7 lembar daun diminum setiap hari
Borok akut(menahun) : 12 lembar daun diminum setiap hari
Patah tulang : 10-20 lb daun diminum setiap hari
Darah rendah : 8 lembar daun diminum setiap hari
Radang ginjal : 7 lembar daun diminum setiap hari
Gatal-gatal /eksim kulit : 10-15 lb daun diminum setiap hari
Gegar otak ringan/berat : 10 lembar daun diminum setiap hari.

  • B. Kategori Penyakit Ringan
Disentri/buang air besar : 10 lembar daun diminum setiap hari
Ambeyen berdarah : 16 lembar daun diminum setiap hari
Hidung mimisan : 4 lembar daun diminum setiap hari
Habis bedah/operasi : 20 lembar daun diminum setiap hari
Luka bakar : 10 lembar daun diminum setiap hari
Kecelakaan/benda tajam : 10 lembar daun diminum setiap hari
Jerawat : 8 lembar daun diminum setiap hari
Usus bengkak : 3 lembar daun diminum setiap hari
Gusi berdarah : 4 lembar daun diminum setiap hari
Kurang nafsu makan : 5 lembar daun diminum setiap hari
Kelancaran haid : 3 lembar daun diminum setiap hari
Habis bersalin/melahirkan : 7 lembar daun diminum setiap hari
Menjaga stamina tubuh : 1 lembar daun diminum setiap hari
Penghangat badan : 5 lembar daun diminum setiap hari
Lemah syahwat : 3-10 lb daun diminum setiap hari.
agrisilk.com

Khasiat Daun Sirih Untuk Kesehatan

Daun sirih adalah daun yang sering dipergunakan sebagai tanaman obat karena berkhasiat sebagai pengobatan, daun sirih asli dari negara kita, yaitu negara indonesia. Daun sirih juga sangatlah mudah untuk di tanam disekitar halaman rumah-rumah.





Ciri ciri daun sirih :

Tanaman sirih ini tumbuh dengan merambat dan pajang/tinggi dari tanaman ini bisa mencapai 20M dan memiliki batang berwarna coklat dan agak kehijauan,bentuknya bulat. Memiliki daunnya yang tunggal berbentuk mirip jantung, ujungnya runcing, tumbuh merambat berselang-seling, Panjangnya bisa mencapai sekitar 7 - 8 cm dan lebarnya 2 - 5 cm.

Daun sirih ini mempunya aroma yang harum, dan mempunyai khasiat sebagai pengobatan, diantaranya adalah :


  • Menghentikan Gusi yang Berdarah
Bahan : Ambil daun sirih 5Lembar, dan air dua gelas.
Cara membuat : Rebus 5 lembar daun sirih dengan dua gelas air sampai mendidih setelah itu angkat dan tunggu sampai air rebusan menjadi hangat.
Cara pakai : Air rebusan daun sirih dikumurkan.

  • Menghilangkan bau badan
Bahan : Ambil daun sirih 5 Lembar, dan air dua gelas.
Cara membuat : Rebus 5 lembar daun sirih dengan dua gelas air sampai mendidih hingga air rebusan tersebut mengurang menjadi satu gelas.
Cara pakai : Air rebusan daun sirih diminum.
Catatan : Lakukan sehari sekali pada siang hari.

  • Obat Batuk
Bahan : Ambil daun sirih 15 Lembar, madu murni 3 Sendok makan, dan air tiga gelas.
Cara membuat : Rebus 15 lembar daun sirih dengan tiga gelas air sampai mendidih hingga air rebusan tersebut mengurang menjadi satu gelas, setelah setelah air rebusan di angkat lalu tambahkan madu murni.
Cara pakai : Diminum selagi air rebusan daun sirih masih hangat.

  • Obat Mimisan
Bahan : Ambil daun sirih yang masih muda.
Cara membuat : memarkan daun sirih tersebut.
Cara pakai : Sumpalkan kehidung yang mimisan.

  • Obat Sariawan
Bahan : Ambil daun sirih 2 Lembar.
Cara pakai : Kunyah daun sirih tersebut kira kira 10Menit lalu buang ampas bekas kunyahan daun sirihnya.

Sebenarnya masih banyak khasiat dari daun sirih ini tetapi saya hanya memposting beberapa khasiat yang pentingnya saja. Semoga tips ini bermanfaat.

Khasiat Lengkuas Untuk Kesehatan

Obat dari lengkuas

Lengkuas atau saya biasa menyebutnya dengan nama Laos. Lengkuas ini biasa dijadikan sebagai campuran atau bumbu masak, tapi selain itu lengkuas ini bisa juga digunakan untuk obat tradisional yaitu :











  • Penyembuhan beberapa penyakit luar, seperti Panu, dan borokan. 
Bahan : Ambil rimpang Lengkuas secukupnya, bawang putih secukupnya.
Cara membuat : Tumbuk rimpang lengkuas yang tadi sudah disiapkan bersamaan dengan bawang putihnya, dan tumbuk sampai menjadi seperti bubur.
Cara pakai :
- Oleskan di tempat terdapat penyakit kulit


  • Obat Rematik 
Bahan : Ambil rimpang lengkuas kira-kira 1/4Kg
Cara membuat : Bersihkan Lengkuas lalu putong kecil-kecil, kemudian rebus, dengan air 10Liter.
Cara pakai : Air bekas rebusan Lengkuas dipakai untuk mandi.

Catatan : Gunakan air rebusan lengkuas selagi masih hangat.

Khasiat Bunga Matahari Untuk Kesehatan

Pemanfaatan minyak bunga matahari

Khasiat Bunga Matahari untuk kesehatan
Bunga Matahari (Helainthus annuus L.) adalah tanaman hias dengan bunga yang khas, sehingga tanaman bunga mantahari ini sangat di minanti oleh sebagian masyarakat untuk dijadikan tanaman hias di pekarangan-pekaranga rumah.
Ciri-ciri dari tanaman bunga matahari, tanaman ini mempunyai bunga berwarna kuning, dan dari setiap pohon bunga matahari hanya memiliki satu bunga saja, sedangkan ukuran dari bunga matahari ini mempunyai diameter Kurang lebih 35-40Cm, tanaman ini mempunyai ciri khas yang unik, yaitu bunga dari tanaman bunga matahari ini selalu menghadap kearah matahari bersinar. Selain bunga matahari ini indah dan sangat diminati oleh semua orang karena keindahannya, ternyata bunga matahai ini bisa berkhasiat bagi kesehatan, dengan cara menjadikannya obat tradisional.

Khasiat dari tanaman bunga matahari :
Khasiat dari Bunganya sendiri berkhasiat untuk beberapa penyakit yaitu : mengurangi rasa nyeri (analgetik), menurunkan tekanan darah, nyeri lambung (gastric pain), nyeri haid (dysmenorrhoe), sakit kepala, sakit gigi, sakit perut, radang persendian (obat luar), dan sebagai kosmetik (mencegah penuaan dini).
Sedangakan dari Biji bunga matahari berkhasiat sebagai beberapa penyakit yaitu : membangkitkan nafsu makan.
Sedangakan dari Daun bunga matahari berkhasiat sebagai beberapa penyakit yaitu : Anti inflamasi, analgesik, antipiretik, anti radang, dan mengurangi rasa nyeri
Pemanfaatan Minyak dari Bunga Matahari :
Untuk kandungan dalam setiap seratus gram minyak biji bunga matahari, terdapat lemak dengan total seratus, yang terdiri dari lemak jenuh 9,8 dan lemak tak jenuh (oleat) sebanyak 11,7. Selebihnya terdapat linoleat sebanyak 72,9 dan sisanya tak mengandung kolesterol. Pemanfaatan bunga matahari terutama adalah sebagai sumber minyak, minyak bunga matahari cocok dipakai untuk menggoreng, mengentalkan, serta campuran salad. Minyak bunga matahari kaya akan asam linoleat (C18:2), suatu asam lemak tak jenuh yang baik bagi kesehatan manusia. Kepentingan teknik menginginkan minyak dengan kadar asam oleat yang lebih tinggi dan terdapat pula kultivar bunga matahari yang menghasilkan minyak dengan kualitas demikian (mengandung 80% hingga 90% asam oleat, sementara kultivar untuk pangan memiliki hanya 25% asam oleat). id.wikipedia.org


Khasiat Bawang Merah

Bawang Merah (Allium cepa L var.) jenis tanaman ini kerap dijadikan bumbu masakan, dengan aroma khasnya yang agak menyengat sehingga ketika bawang yang didekatkan pada mata maka akan terasa perih di mata. Selain umbi yang bisa digunakan ternyata daun bawang merah juga digunakan sebagai bumbu masakan.
Selain menjadi bumbu masakan ternyata bawang juga bisa dugunakan untuk obat, dikarenakan kandungan zat penting yang terdapat pada bawang merah, yang berupa :  vitamin C, kalium, serat, dan asam folat. Selain itu, bawang merah mengandung kalsium dan zat besi, juga mengandung zat pengatur tumbuh alami berupa hormon auksin dan giberelin.
Dengan adanya beberapa kimia didalam bawang merah sehingga bawang merah berkhasiat bagi pengobatan untuk beberapa penyakit antara lain yaitu :

  • Mencegah Penyakit TBC 
Bawang merah dapat pula mencegah penyakit TBC karena kandungan zat yang terdapat pada bawang merah mampu membunuh mikroba diphtheria, amuba disentri dan mikroba TBC.
  • Obat Cacing
Bawang merah dapat menghilangkan cacing. 
Biasanya penyakit cacing ini menyerang anak-anak maka dari itu untuk cara penyembuhannya, potong atau iris kecil-kecil bawang merah lalu rebus, setelah di rebus diamkan satu malam kemudian siangnya minum ramuan tersebut, tambahan : agar disukai anak tambahkan madu secukupnya.
Pemakaian : Lakukan rutin sampai cacing benar-benar hilang.
  • Menghilangkan Mata Ikan di Kaki
Mata Ikan yang terjadi pada kaki biasanya cukup mengganggu dan menghilangkan rasa kepercayaan diri.Untuk resep obat menghilangkannya dengan cara, ambil bawang merah secukupnya, lalu potong kecil-kecil, balurkan potongan bawang merah yang sudah di potong atau di iris kecil-kecil langsung pada mata ikan dan kemudian setelah itu balutlah dengan perban. 
Pemakaian : Lakukan pembalutan sebelum tidur malam, dan balutan bisa di buka pada ke esokan paginya. Lakukan rutin sampai benar-benar mata ikannya hilang.
Dan juga masih banyak khasiat-khasiat lainnya yang ada pada bawang merah.
Artikel lainnya : Khasiat bawang putih

Obat Dari Bunga Teratai (Nymphaea)

Teratai (Nymphaea) atau dalam bahasa inggris waterlily. Tanaman teratai ini biasa tumbuh di danau kolam juga sungai yang mempunyai air yang tenang, tanaman jenis ini hidup mengapung di permukaan air, bunga yang dihasilkan amatlah bagus, dan mempunyai tangkai ditengah daun dang berada didalam air. Tanaman Teratai ini selain bunganya yang indah ternyata bermanfaat untuk pengobatan
diantaranya :


Batuk darah, muntah darah 
Ambil rimpang teratai dicuci bersih, setelah dicuci bersih lalu diblender untuk menghasilkan sebuah juice, 

Cara pakai = Minum, lakukan selama 3-5 hari rutin.


Darah tinggi 
15 gram tunas bijinya dan 12 gram biji bunga, direbus dengan 0,5Liter tunggu rebusan sampa air hilang seperempat dari air tersebut. 
Cara pakai = Minum setiap hari seperti teh. 

Tunas biji bunga (lien sim) sebanyak 15 g direbus dengan air secukupnya sampai mendidih, minum sebagai teh.


Muntah disertai diare(sebagian orang bilang Muntaber)

50 g rimpang bunga dan juga 15 g jahe dicuci, setelah di cuci lalu diparut, saring lalu ambil airnya. 
Cara pakai = Minum, sehari 3 kali. 

100 g rimpang bunga dan 50 g rimpang segar alang-alang, dicuci lalu dipotong-potong secukupnya. Rebus dengan 500 cc air bersih sampai tersisa 250 cc. Setelah dingin disaring, minum seperti teh. 

Keluar darah dari hidung (mimisan) 
Ruas akar teratai dicuci bersih lalu dijuice. Airnya diteteskan ke hidung.
Lainnya :

Panas dalam, gondokan, juga bermanfaat untuk penderita jantung dan lever  

Khasiat Kencur Untuk Obat

Manfaat kencur

Kencur adalah salah satu jenis tanaman obat, dan kencur ini mempunyai nama latin yaitu (Kaempferia  galanga L.) Tanaman kencur ini hidup diantara di daerah dataran rendah atau juga pegunungan yang tanahnya gembur dan tidak terlalu banyak mengandung air. Tanaman kencur ini mempunyai daun daun lebar yang jumlahnya tidak lebih dari 5 Helai daun, susunan daun saling berhadapan, tumbuhnya menggeletak daun-daunnya menempel ke permukaan tanah.Tanaman kencur ini mempunyai bung majemuk tersusun, dan jumlah bunga tanaman kencur ini bisa mencapai sampai dengan 12 helai bunga.
Tanaman kencur ini sangatlah mudah untuk ditanam, dengan permukaan tanah yang tidak terlalu kering dan tidak terlalu basah, dan cukup bisa terkena sinar matahari maka tanaman kencur ini bisa hidup dengan mudah.

Bicara soal khasiat memang tanaman kencur ini mempunyai khasiat, yaitu bisa mengobati beberapa penyakit yaitu :

  • Obat batuk
Ambil beberapa buah kencur, kupas kulitnya, dan parut. Setelah itu, peras hasil parutannya dan ambil airnya dengan disaring hingga kira-kira mendapatkan 250 ml. Tambahkan sedikit madu dan bubuhkan beberapa tetes air jeruk nipis. Minum 3 kali sehari hingga batuk menghilang. Catatan : Resep ini lebih diutamakan jika diminum saat penyakit belum parah.

  • Obat Keseleo
Satu buah kencur dan tambahkan dengan beras yang sudah direndam. Lumatkan bahan-bahan tersebut dang tambahkan air secukupnya.
Cara pemakaian = Oleskan racikan pada bagian yang oleso.

  • Obat flu batuk pada bayi
Untuk flu : Satu buah kencur, ambil sebesar ibu jari saja, kemukus (lada berekor/ Cubeb) lalu tumbuk sampai halus, tambahkan air hangat kurang lebih 3sendok teh. 
Cara pakai = Oleskan diseputar hidung bayi.
Untuk batuk : ambil kencur dan kemudian kupas buang kulitnya, parut dan setelah di parut peras dan ambil sarinya, tambahkan kurang lebih satu sendok air hangat.
Cara pakai = Diminumkan kepada bayi.


  • Obat alami Sakit Kepala
2-3 lembar daun kencur ditumbuk sampai halus, dioleskan sebagai kompres pada dahi.

  • Obat Diare
Dua buah kencur kira-kira sebesar ibu jari, tambahkan 1 cangkir air hangat yang sudah diberi garam secukupnya, lalu peras dan kemudian saring. 
Cara pakai = Oleskan pada perut sebagai kompres.

  • Obat masuk angin
Kencur, dan garam. Balut kencur dengan garam.
Cara pakai = Makan langsung kencur yang sudah di balut garam.
Catatan jangan lupa setelah memakan ramuan tersebut, harap minum dengan segelas air hangat.


  • Menghilangkan Darah Kotor
Empat buah rimpang kencur kira-kira sebesar ibu jari, Dua lembar daun trengguli, dan tambahkan Dua biji cengkeh kering, adas pulawaras secukupnya.
Semua bahan tersebut direbus bersama dengan 1 atau 1/2 liter air sampai mendidih kemudian disaring.  
Cara pakai = Minum 2 kali sehari secara teratur.

  • Obat tradisional Memperlancar haid
Ambil 2 buah kencur sebesar ibu jari, tambahkan 1 lembar daun trengguli, kemudian 1 biji buah cengkeh tua, adas pulawaras secukupnya.
Racikan : Cingcang kencur, Rebus dengan 1,1/2Liter, bersamaan dengan semua bahan yang sudah disediakan, tunggu sampai mendidih dan angkat jika airnya kira-kira sudah dua gelas
Cara pakai = Minum sekali sehari Dua cangkir sekaligus.

  • Mata terasa pegal
1 potong rimpang kencur dibelah menjadi 2 bagian. Permukaan yang masih basah dipakai untuk menggosok pelupuk mata.

Manfaat Jamur Kayu Untuk Obat

Manfaat Jamur kayu untuk obat
Jamur Kayu adalah salah satu jenis jamur yang kebanyakan tumbuh di kayu-kayu, khususnya pohon-pohon yang sudah mati. jamur kayu ini merupakan tanaman obat yang berkhasiat dan juga bermanfaat sebagai obat tradisional





KEGUNAAN UNTUK OBAT :
  • Tidak napsu makan (anoreksia).
  • Menunda ketuaan.
  • Sakit jantung koroner (Coronary heart disease).
  • Kolesterol tinggi (hipercholesterolemia).
  • Sukar tidur (insomnia).
  • Bronkhitis kronis, asthma, silicosis.
  • Hepatitis.
  • Tekanan darah tinggi.
  • Sakit lambung (gastritis).
  • Badan terasa lemah (Neurasthenia), pusing.
  • Rasa lemah akibat sakit lama.

Bagian Yang Dipakai:
Badan buah. Setelah dikumpulkan, dicuci lalu dijemur.

CARA PEMAKAIAN:
1. Hepatitis kronis, sesak napas (asma bronkhial):
1-2 g jamur kayu dibuat bubuk, seduh dengan air panas, minum
setelah dingin. Lakukan 3 kali sehari.

2. Manguatkan dan meningkatkan daya tahan tubuh:
Rebus 15 g ling zhi dengan 4 gelas air bersih dalam periuk tanah
sampai tersisa 2 gelas. Setelah dingin disaring dan airnya
ditambahkan 1 sendok makan madu. Aduk sampai rata, minum.
Sehari 2 kali, tiap kali minum sebanyak 1 gelas.

Khasiat Daun Sendok

Manfaat daun sendok

Khasiat daun sendok
Daun sendok adalah tanaman kebun dari famili Plantaginaceae daunnya yang menyerupai sendok mungkin itu alasan kenapa naman tanaman ini disebut dengan daun sendok. Didaerah saya yaiutu daerah Sunda tanaman daun sendok ini disebut dengan nama, Ki urat ceuli, ceuli uncal.


Daun sendok biasa hidup atau tumbuh liar di hutan, ladang, halaman berumput yang agak lembab sampai ketinggian kurang lebih 3.300m di atas permukaan laut. Daun sendok ini berasal dari daratan Asia dan juga Eropa, tumbuh tegak dengan tinggi sekitar 15 cm sampai 20 cm, daunnya tunggal berwarna hijau dengan bentuk bulat telur melebar dengan ukuran panjang 5 cm sampai 10 cm, dan juga lebar 4 cm sampai 9 cm.


Kandungan Kimia pada daun sendok :

Daun senduk mengandung plantagin, aukubin, asam ursolik, b -sitosterol, n-hentriakontan, dan plantagluside yang terdiri dari methyl D-galaktosa, L-arabinosa dan rhammosa. Juga mengandung tanin, kalium dan vitamin (B1, C, A).




  • Pendarahan seperti mimisan, batuk darah.
  • Diare, disentri, nyeri lambung,
  • Gangguan pada saluran kencing seperti infeksi saluran kencing, kencing berlemak, kencing berdarah, bengkak karena penyaki ginjal, (nefotik edema), kencing sedikit karena panas dalam,
  • Kencing manis (DM),
  • Batu empedu, batu ginjal,
  • Radang prostat (prostatitis),
  • Influenza, demam, batuk rejan, (pertusis), radang saluran napas (bronkitis),
  • Hepatitis akut disertai kuning (hepatitis ikterik akut),
  • Cacingan, gigitan serangga, dan
  • Radang mata merah (konjungtivitas), menerangkan penglihatan yang kabur.

Khasiat Bayam Duri

Manfaat bayam duri untuk obat

Khasiat bayam duri
Bayam duri, (amaranthus spinousus) tanaman ini sangatlah mudah tumbuh didaerah tanah kering maupun tanah yang permukaan-nya basah, tanaman bayam duri ini mempunyai duri di setiap batangnya, dan batang dari bayam duri sangatlah lunak dan juga cukup banyak kadar air yang terkandung dalam setiap batang bayam duri. 

Tanaman jenis bayam duri ini bisa dikategorikan sebagai tanaman liar dikarenakan tanaman bayam duri ini bisa tumbuh dimanapun, bisa di jalan-jalan maupun di pekarang rumah. Walaupun tanaman ini adalah dikategorikan sebagai tanaman rumput liar, ternyata tanaman bayam duri mempunyai khasiat untuk beberapa penyakit dikarenakan kandungan zat yang terdapat pada bayam duri. 

Berikut adalah kandungan zat yang terdapat pada bayam duri : Bayam duri mengandung amarantin, spinasterol, rutin, hentriakontan, kalium nitrat, zat besi, tanin, garam fosfat, serta Vitamin (A, C, K dan piridoksin=B6).
Dengan kandungan zat yang terdapat pada tanaman bayam duri sehingga bayam duri ini berkhasiat sebagai obat tradisional.
Berikut adalah khasiat dari bayam duri :

  • Kencing tidak lancar
Bahan: satu buah akar bayam duri (dengan bonggolnya).
Cara membuat: bersihkan akar bayam duri dengan cara di cuci pakai air, lalu rebus kurang lebih dengan 2 gelas air, tunggu sampai mendidih hingga
tinggal 1 gelas.
Cara menggunakan: Diminum sekaligus selagi masih hangat airnya.

  • Kencing Nanah
Bahan: satu buah akar bayam duri (dengan bonggolnya), tambahkan adas
pulawaras secukupnya.
Cara pembuatan: bersihkan akar bayam duri dengan cara di cuci pakai air, lalu rebus kurang lebih dengan 1 liter air sampai mendidih lalu saring hasil rebusan.
Cara menggunakan: diminum rutin pagi dan sore sampai sembuh.

  • Menurunkan Demam
Bahan: 0,5.Ons daun dan juga batang bayam duri, kemudian 1 butir telur ayam kampung.
Cara membuat: ditumbuk halus, kemudian ditambah telor ayam kampungnya dan beri sedikit air agar racikan agak basah.
Cara menggunakan: tempelkan di dahi sebagai kompres.

  • Tambah Darah
1. Bahan: 0,5.Ons daun dan juga batang bayam duri, kemudian 1 butir telur ayam kampung.
Cara membuat: daun bayam ditumbuk halus, kemudian ditambah 1
gelas air dan saring, masukan telur ayam kampung kemudian aduk sampai rata.
Cara menggunakan: diminum Seminggu sekali takaran untuk orang dewasa 1 gelas.
2. Bahan: 0,5.Ons daun dan juga batang bayam duri dan 1 sendok makan madu.
Cara membuat: daun bayam ditumbuk halus dan diambil airnya, kemudian ditambah 1sendok madu.
Cara menggunakan: diminum biasa takaran untuk bayi cukup beberapa sendok saja. 

  • Memproduksi ASI
Bahan: batang bayam duri lengkap dengan daun, bunga dan akarnya.
Cara membuat: ditumbuk halus.
Cara menggunakan: dioleskan seputar payudara.

  • Gangguan pernapasan dan bronchitis
Bahan: batang bayam duri lengkap dengan daun, bunga dan akarnya.
Cara membuat: ditumbuk halus, kemudian direbus dengan 1 liter air kemudian disaring.
Cara menggunakan: diminum pagi dan sore rutin.

  • Eksim dan juga bisul
Bahan: Satu potong bayam duri.
Cara membuat: ditumbuk sampai halus.
Cara menggunakan: dioleskan pada bagian yang sakit.


Khasiat Dan Nutrisi Yang Terkandung Dalam Belimbing Wuluh

Khasiat dan Nutrisi yang terkandung dalam Blimbing Wuluh
Belimbing Wuluh adalah tanaman yang cukup dikenal oleh sebagian masyarakat indonesia. Rasa yang asam dari belimbing wuluh, sehingga masyarakat sering menjadikal sebagai campuran masakan sebagai pemasam. Belimbing Wuluh mempunyai nama latin yaitu (Averrhoa bilimbi), masyarakat di indonesia ini menyebut Belimbing Wuluh dengan nama-nama yang berbeda sesuai dengan daerahnya masing-masing, yaitu : selemeng, baliembieng, blingbing buloh, limbi, limbi, tukurela, dan malibi. 

Tanaman jenis ini sangatlah mudah ditanam, tanaman belimbing wuluh ini bisa hidup diantara dataran rendah maupun tinggi. 
Dan tinggi dari tananamn blimbing wuluh bisa mencapai sampa dengan 10.Meter bahkan lebih.

Selain manfaatnya hanya untuk melengkapi masakan ternyata belimbing wuluh ini mempunyai khasiat untuk pengobatanDiantaranya bisa mengobati beberapa penyakit antara lain : sebagai obat pegal linu, gondongan, rematik, sariawan, jerawat, panu, darah tinggi, dan sakit gigi. 
Sedangkan kandungan Nutrisi dari belimbing wuluh adalah sebagai berikut :
Kandungan zat gizi yang terdapat pada belimbing wuluh cukuplah banyak. Adapun kandungan zat gizi yang terdapat dalam 100 gr belimbing wuluh adalah : 
Energi (cal) 32
Karbohidrat (gr) 7
Protein (gr) 0,4
Vitamin C (mg) 52
Calsium (mg) 10
Phospor (mg) 10
Zat Besi (mg) 1,0
Racikan obat dari blimbing wuluh terbilang mudah untuk meraciknya. Berikut adalah racikan-racikan blimbing wulu sebagai obat untuk beberapa penyakit :

Mengatasi batuk rejan :
Ambil sebanyak 10 buah belimbing wuluh dicuci bersih, remas dengan dua sendok air garam. Kemudian saring dan minum dua kali sehari.

Mengatasi batuk :
Ambil bunga belimbing wuluh sebanyak 25 kuntum, satu jari rimpang temu giring, satu jari kulit kayu manis, satu jari kencur, dua siung Bawang merah, 1/4 genggam pegagan, 1/4 genggam daun saga, 1/4 genggam daun inggu, 1/4 genggam daun sendok, dicuci dan dipotong-potong. Kemudian rebus dengan lima gelas air sampai tersisa separonya. Saring ramuan rebusan ini dan minum dengan madu sebanyak 3 kali 3/4 gelas sehari.

Obat gondongan :
Sepuluh ranting muda belimbing wuluh beserta daunnya ditambah empat butir bawang merah ditumbuk sampai halus. Kemudian ramuan dibalurkan di tempat yang sakit.

Obat batuk pada anak :
Segenggam bunga belimbing wuluh, beberapa butir adas, dan gula secukupnya ditambah satu cangkir air. Campuran ditim selama beberapa jam. Setelah dingin disaring dengan kain dan dibagi untuk dua kali minum, pagi dan malam saat perut masih kosong.

Untuk rematik :
Satu (1) ons daun muda belimbing wuluh, 10 biji cengkeh, 15 biji merica, digiling halus. Kemudian tambahkan cuka putih secukupnya hingga menyerupai bubur dan oleskan di tempat yang sakit. Untuk sariawan, segenggam bunga belimbing wuluh direbus dengan tiga gelas air hingga tersisa 2,5 gelas. Setelah dingin disaring lalu diminum tiga kali 3/4 gelas.

Obat darah tinggi :
Tiga buah belimbing wuluh dipotong-potong, rebus dengan tiga gelas air sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin disaring dan diminum setelah makan pagi. Mengatasi sakit gigi berlubang, lima buah belimbing wuluh dimakan dengan sedikit garam, kunyah di tempat gigi yang berlubang.

Untuk obat Jerawat :
Ambil buah belimbing wuluh secukupnya lalu ditumbuk halus. Ramuan diremas dengan garam secukupnya dan digunakan untuk menggosok muka yang berjerawat. Obat panu, 10 buah belimbing wuluh dicuci lalu digiling halus. Tambahkan sedikit kapur sirih, diremas sampai rata. Ramuan digunakan untuk menggosok kulit berpanu sebanyak dua kali sehari.

Manfaat Yang Diberikan Oleh Cabai Jawa

Khasiat Khasiat cabai jwa

khasiat cabai jawa
Cabai Jawa atau yang mempunyai nama latin (Piper retrofractum), adalah sejenis yang sama dengan lada. Tanaman ini biasanya digunakan sebagai obat atau juga dipakai sebagai pekarang. Buah dari cabai jawa sendiri setelah kering biasanya dipakai untuk pemedas. 

Cabai Jawa bukan termasuk Cabai yang biasa kita lihat di dapur dan warnanya merah atau hijau, karena cabai jawa ini bukanlah cabai yang yang berasal dari jawa, lalu kita menyimpulkan bahwa itu cabai jawa, tetapi tanaman itu mempunyai nama tersendiri.


Ciri-ciri dari Cabai jawa :

Tanaman ini menyerupai sirih, merambat keatas, membelit batang. Ciri-ciri daun bulat agak lonjong, pangkal daun agak berbentuk jantung dan juga membulat, ujung daun runcing dengan bintik-bintik kelenjar. buahnya majemuk bulir, bentuknya bulat panjang atau silindris, dan ujungnya mengecil. Buah yang belum tua berwarna kelabu, kemudian menjadi hijau, selanjutnya kuning, merah, serta lunak.

Bicara tentang khasiat sudah jelas Cabai jawa ini berkhasiat. Ada beberapa khasiat cabai jawa diantaranya, Masuk angin, gangguan pencernaan, Sakit gigi, dan demam, begitu banyaknya khasiat yang derdapat dari cabai jawa dikarenakan kandungan kimia-nya dari cabai jawa tersebut, diantarnya.
Kandungan kimia dalam Cabai jawa :
Buah cabe jawa mengandung zat pedas piperine, chavicine, palmetic acids, tetrahydropiperic acids, 1-undecylenyl-3, 4-methylenedioxy benzene, piperidin, minyak asiri , N-isobutyldeka-trans-2-trans-4- dienamide, dan sesamin. Piperine mempunyai daya antipiretik, analgesik, antiinflamasi, dan menekan susunan saraf pusat. 
Bagian akar mengadung piperine, piplartine, dan piperlonguminine. 


Kata kunci :
  • Manfaat Cabai jawa
  • Khasiat Cabai jawa
  • Obat dari Cabai jawa